Jumat, 30 April 2010

Kuali-qu, Sotonya Para Biker!


Sabtu, 20 Maret 2010, saya dapet undangan soft-opening warung makan Kuali-Qu.Mungkin ada yang bingung, apa urusannya warung makan ditulis di sini? Jawabanya adalah karena pemilik warung ini adalah salah satu brader kita, yang setelah puas malang-melintang turing ke-mana2, akhirnya buka usaha (hehe). Namanya Bro Bambang, salah satu brader di HTML kopyah Bogor.
Jadi tulisan ini moga2 bisa bantu usaha bro Bambang supaya bisa makin maju ( jangan lupa komisinya ya, bro …? huehehe .. just kidding ).


Kamis, 29 April 2010

5 Keseimbangan Honda Tiger

 Sebenarnya sudah lama saya ingin menulis tentang fenomena ini. Kata keseimbangan dalam judul sama sekali tidak mengacu kepada pemahaman dan ulasan bidang keilmuan fisika atau katakanlah aerodinamis. Tidak, karena apa yang tertulis itu lebih mengacu kepada pernyataan dari pihak AHM sejak tiger baru (baik yang revo maupun yang asimetris lamp) diluncurkan. Saya masih ingat betapa masyarakat motor waktu itu banyak yang mengkritik habis-habisan pihak AHM karena mengeluarkan motor tiger baru yang masih mengusung mesin 200 cc (beberapa pihak menyebutnya mesin lawas, padahal yang betul adalah mesin baru dengan kapasitas lawas alias sama). Masyarakat motor yang pecinta tiger kecewa berat karena mereka menginginkan tiger baru itu keluar dengan cc lebih besar (minimal 250 cc), bahkan bila perlu dengan model sport habis layaknya kawasaki ninja atau motor super bike lainnya. Keinginan yang wajar mengingat para “penggugat” itu rata-rata memang tiger minded alias cinta mati dengan honda tiger, sehingga tiger yang baru itu seharusnya cukup bisa dibanggakan dan mampu mengalahkan motor-motor lainnya, baik dari sisi penampilan maupun performa-nya.

Jumat, 23 April 2010

Sebuah Kelahiran

Sambutan imajiner sang Korwil HTML Bogor:

Hari ini, Jum’at 23 April 2010, sebuah blog telah muncul. Tanpa nasi kuning, tanpa pemotongan pita. Hanya disertai semangat dan do’a serta senyum manis sang Korwil. Dengan perencanaan singkat tapi penuh makna. Makna itu berisi persaudaraan alias brotherhood. Ini tidak saja sebuah blog, tapi juga sebuah rumah. Rumah atas ide dan pemikiran maju dan dewasa para biker HTML Bogor……

Minggu, 11 April 2010

Detik Itu HTML Ke Detic!

Setelah KOSTER, kemudian PANTOM, sekarang sebuah klub motor lagi dari Depok berulang tahun. Klub itu adalah DETIC alias Depok Tiger Club yang kali ini merayakan hari jadinya yang ke 5. Dan tentu saja undangan untuk menghadiri Ulang Tahun DETIC tersebut disambut dengan sukacita oleh pasukan Bogorianz. Hal ini berarti kumpul-kumpul lagi, baik sesama Bogorianz maupun para brother dari klub-klub lain. Sesuai undangan yang disebar lewat milis, acaranya diadakan pada hari Sabtu ini, 10 April 2010 di Water Park Grand Depok City.

Selalu Ada Yang Baru Di Setiap Kopdar!

Hi.. hi.. judulnya seperti iklan apa gitu, tapi memang begitulah kenyataannya. Selalu saja ada cerita baru dari kawan-kawan HTML Bogorianz, atau ada juga wajah-wajah baru, motor baru, dan kali ini kita memiliki ketua alias korwil baru. Yups, bro Angga sebagai korwil lama telah menyerahkan “kekuasaannya” kepada bro Doni sebagai korwil baru melalui ajang pemilihan yang dilakukan dengan azas luber sekitar 2 minggu kemarin. Sekedar harapan, semoga bro Doni sebagai korwil baru akan membawa HTML Bogorianz ini ke arah yang lebih baik, tentu saja dengan dukungan dan kerja sama kita sebagai “pasukannya”.